Menjelajahi Keindahan Pulau Sao Miguel di Portugal
Tak ada salahnya memanfaatkan penawaran KTA kilat dari bank untuk traveling ke destinasi impian. Pulau Sao Miguel di Portugal bisa jadi pilihan tepat, apalagi jika kamu suka menjelajah dan menikmati keindahan alam.
Sao Miguel merupakan pulau terbesar yang berada di Kepulauan gunung berapi Azores. Di sana, ada banyak sekali destinasi yang bisa kamu kunjungi dan pastinya bisa memberi pengalaman berlibur yang tak terlupakan.
Destinasi yang Bisa Dikunjungi di Pulau Sao Miguel
Kepulauan Azores memiliki sembilan pulau yang indah dan salah satu pulaunya bernama Sao Miguel. Pulau ini cukup populer dijadikan destinasi wisata apalagi oleh para turis dari berbagai negara.
Sekarang, kamu juga bisa berencana untuk liburan ke Sao Miguel. Apalagi ada penawaran KTA kilat bank yang semakin mudah didapatkan. Susun saja itinerary mulai dari sekarang dan jangan lupa berkunjung ke beberapa destinasi berikut.
Lagoa do Fogo
Pilihan pertama ada Lagoa do Fogo atau yang dikenal dengan nama lain Laguna Api. Tempat ini populer akan pemandangannya yang sangat indah. Di sana, terdapat sebuah danau kawah yang airnya berwarna biru cantik, sebiru kristal.
Lagoa do Fogo memiliki panorama pegunungan berpadu dengan danau kawah yang sangat memesona. Tidak heran jika tempat ini menjadi cagar alam yang dilindungi karena memang keindahannya benar-benar sangat berharga.
Selain bersantai di tepi danau kawah Laguna Api, kamu juga bisa merasakan kesegaran air di sana. Jangan lupa kamu juga harus mengambil banyak foto karena pemandangan yang ditawarkan benar-benar indah.
Caldeira Velha
Lanjut ke rekomendasi berikutnya, ada Caldeira Velha. Ini merupakan area pemandian yang sangat populer. Banyak masyarakat lokal maupun turis yang berkunjung ke sana untuk menikmati fasilitas pemandian di tengah indahnya alam.
Saat mengunjungi Caldeira Velha, kamu bisa merasakan kesegaran alam yang luar biasa. Lokasi pemandian ini berada di tengah hutan jadi kamu bisa menikmati kesegaran air sekaligus udara bersih dan pemandangan hutan yang indah.
Menariknya lagi, kolam-kolam pemandian di Caldeira Velha memiliki suhu yang cukup beragam. Kamu bisa menemukan suhu kolam sampai 35 derajat celcius. Selain nyaman, tempat ini juga memberi pemandangan dan suasana yang menyenangkan.
Boca do Inferno
Di Sao Miguel juga ada salah satu destinasi turis yang cukup menantang, yaitu Boca do Inferno View Point. Tempat ini terkenal juga dengan sebutan mulut neraka, namun ternyata justru menarik perhatian banyak turis internasional.
Boca do Inferno merupakan sebuah lokasi dimana kamu bisa mendapatkan pemandangan yang sangat indah. Sudut pandang dari area ini sangat mengagumkan karena kamu bisa melihat langsung panorama kawah aktif.
Selain itu, dari area ini kamu juga bisa melihat kawasan Desa Sete Cidades yang ada di Pulau Sao Miguel. Jika kamu gemar mendaki dan ingin menikmati pemandangan yang luar biasa, maka Boca do Inferno akan menjadi sebuah pilihan tepat.
Tentunya, di sini kamu bisa mendapatkan spot foto yang sangat indah. Pastikan untuk mengambil banyak foto di sana, apalagi jika kamu berkunjung di waktu yang tepat saat langit cerah dan pemandangan jelas.
Vista do Rei
Pencinta panorama alam juga wajib berkunjung ke Vista do Rei. Tempat ini merupakan sebuah view point yang bisa kamu temukan di Desa Sete Cidades. Di sana, kamu bisa mendapatkan pemandangan yang luar biasa mengagumkan.
Vista do Rei menawarkan panorama danau kembar yang multi-color. Jadi, warna air di danau tersebut berbeda-beda sehingga menghasilkan pemandangan yang langka dan tentu saja akan membuatmu terpesona.
Danau kembar yang terlihat dari Vista do Rei dipisahkan oleh sebuah jembatan. Pemandangan ini bisa kamu saksikan secara langsung dan membentang luas. Kamu juga bisa mendapatkan foto-foto yang mengagumkan di titik ini.
Salto do Cabrito
Selanjutnya, ada lokasi air terjun yang juga jadi favorit para turis di Pulau Sao Miguel, yaitu Salto do Cabrito. Tempat ini cocok sekali dijelajahi bagi kamu yang memang pencinta alam dan ingin menikmati ketenangan.
Di sana, ada air terjun dengan pemandangan yang indah. Di sekitarnya, ada tebing-tebing yang menjulang tinggi. Kamu juga bisa merasakan udara segar dan menikmati suasana yang menenangkan selama berada di tempat ini.
Para turis yang berkunjung ke Salto do Cabrito juga biasanya akan melakukan canyoning. Jangan lupa kamu juga bisa bermain air dan berenang di area bawah air terjun.
Gorreana Tea Plantation
Sempatkan juga waktu untuk mampir ke Gorreana Tea Plantation. Tempat ini juga sangat populer sebagai destinasi wisata para turis. Di sana, kamu bisa menemukan kebun teh yang membentang luas dengan pemandangan sangat indah.
Kebun teh ini sudah ada sangat lama yaitu sejak tahun 1883. Pemandangannya terlihat menakjubkan dengan deretan pohon teh yang membentuk seperti labirin.
Tentunya, di tempat ini kamu tidak hanya bisa menikmati pemandangan indah. Kamu juga bisa menghirup udara segar dan menikmati suasana yang tenang sambil jalan-jalan di kebun teh.
Rencana liburan ke Pulau Sao Miguel bisa segera terwujud kalau kamu punya modal dana yang memadai. Dalam hal ini, digibank KTA adalah pilihan tepat karena menawarkan banyak kemudahan dan kelebihan.
Kamu bisa mendapatkan limit pinjaman sampai Rp200 juta dengan approval hanya 60 detik. Proses apply-nya sangat mudah tanpa perlu dokumen fisik apapun dan cicilannya fleksibel bisa sampai 36 bulan.
Tak perlu pikir panjang lagi, langsung saja klik di sini untuk mendapat informasi lebih lengkap tentang penawaran KTA kilat dari digibank by DBS. Manfaatkan kemudahannya dan wujudkan rencana berlibur ke Pulau Sao Miguel secepatnya.