Mendeteksi Kecurangan Ujian Online Google Form

Reza Noprial Lubis

Ujian Online Google Form memang benar-benar memudahkan para pendidik/ Guru untuk melaksanakan ujian online. Itu nyata-nyata berguna bagi lingkup pendidikan. Tetapi, Google Form tersedia secara online dan memungkinkan pengguna untuk membuka tab baru untuk mendapatkan jawaban atas soal ujian di Google Form mereka. Lantas, bagaimana mendeteksi kecurangan ujian Online Google Form?

Google Form sendiri belum menyediakan fitur yang dapat mendeteksi kecurangan penggunanya. Oleh sebab itu, halaman ini akan memberikan solusi terhadapnya dan menjelaskan lebih jauh tentang bagaimana cara mendeteksi kecurangan ujian online Google Form. Mari kita teruskan.

Soal Ujian Online Google Form

Pada penjelasan sebelumnya, Anda mungkin telah mempelajari tentang membuat soal ujian Online di Google Form, dan itu benar-benar sangat mudah untuk dilakukan. Disamping itu, Soal yang disajikan melalui laman online Google Form tentu saja membantu meringankan beban anggaran yang lebih besar, karena mereka tidak lagi membutuhkan kertas atas ujian yang dilangsungkannya.

Tetapi, karena ia bersifat online, maka orang-orang tentu saja memiliki akses untuk menjelajah lebih jauh dengan koneksi internet. Bukan sesuatu yang mustahil, bila pengguna membuka halaman baru, untuk mencari jawaban atas soal-soal mereka di Google Form.

Jadi, sekarang kita akan mempelajari tentang cara mendeteksi kecurangan ujian online di Google Form. Itulah yang akan muncul pada pembahasan selanjutnya.

Mendeteksi Kecurangan Ujian Online Google Form

Bagian ini akan menjelaskan kepada Anda, step-by-step dalam mendeteksi kecurangan ujian online. Mari kita mulai.

  1. Tambahkan Add-Ons Autoprotector
    Anda harus menginstal Add-Ons pada Google Form. Add Ons yang dibutuhkan adalah Autoprotector. Anda dapat melihat cara menginstal Add-On Google Form sebagai panduan tambahan.

  2. Setting Autoprotector Tracking
    Di pengaturan Autoprotector, aktifkan tab Protector. Scroll kebawah untuk menemukan bagian Tracking. Disini, Anda dapat mengatur bagian mana saja yang ingin direkam oleh Autoprotector. Nantinya, hal ini akan dikirimkan dalam hasil akhir kepada Administrator.

  3. Centang Tab Setting
    Mengaktifkan centang pada Tab Setting, akan membuat Anda menerima laporan tentang Traking Tab yang dilakukan pengguna. Itu artinya, Anda mendapatkan laporan seberapa sering pengguna itu membuka halaman baru atau berpindah dari halaman Autoprotector.
    setting tab switch autoprotector

Temukan Kecurangan Ujian Online Google Form

Jika Anda telah melewati tahapan yang dijelaskan sebelumnya, Anda sudah dapat melihat laporan kecurangan yang dilakukan pengguna ujian online di Google Form. Itu dapat dilihat dari Laporan Autoprotector. Mari ikuti panduan ini, untuk melihat detailnya.

  1. Buka Result Autoprotector
    Untuk membuka Result, arahkan kursor Anda ke logo Add-Ons di halaman Google Form. Pilih Autoprotector result
  2. Login dengan Akun Google Terdaftar
    Anda harus Login menggunakan Akun yang sama dengan Google Form Anda.
  3. Temukan Switch
    Di halaman Autoprotector Result, Anda akan menemukan bagian Switch, yang berarti pengguna berpindah dari layar. Itu dapat dimaknai bahwa pengguna menggunakan Tab selain dari Google Form. Disini, Autoprotector secara otomatis memberikan nilai berupa skor kecurangan yang dilakukan pengguna dengan ukuran persentase. Jadi, itu lebih memudahkan membuat kesimpulan.
Reza Noprial Lubis
Seorang praktisi pendidikan yang gemar menulis. Halaman blog ini, didedikasikan untuk memberikan nilai edukasi kepada setiap pengunjung tentang pendidikan Islam.
Comments